BerandaBeritaVideo

Citra Borneo akan bangun refinery extension

08 November 2022 08:04

JAKARTA - PT Citra Borneo Utama Tbk (CBUT) akan menambah kilang penyulihan kelapa sawit (refinery extension) dengan investasi hingga Rp 232,87 miliar. Sumber dana untuk rencana itu diambil dari penawaran perdana saham pada pekan lalu (1-4/11).

Dalam prospektus singkat dikutip Selasa (8/11), CBUT mengincar dana segar Rp 431,25 miliar dari initial public offering (IPO) sebanyak 625 juta saham dengan harga pelaksanaan Rp 690 per lembar. Jumlah saham yang diterbitkan kisaran 20% dari modal ditempatkan dan disetor penuh pasca aksi korporasi itu.

Dana yang terkumpul via IPO dialokasikan 54% untuk membangun fasilitas tambahan untuk pemurnian produk kelapa sawit. Saat ini, pabrik CBUT berlokasi di Kumai Hulu, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. Sedangkan 44% sisanya akan digunakan sebagai modal kerja antara lain, pembelian bahan baku crude palm oil (CPO) dan palm kernel, termasuk meningkatkan utilisasi produksi pabrik kernel crushing dan refinery.

Pasca IPO, modal dasar CBUT menjadi Rp 1 triliun, modal ditempatkan dan disetor penuh Rp 312,50 miliar, dan saham dalam portepel Rp 687,50 miliar. Struktur pemegang sahamnya yakni, PT Citra Borneo Indah (CBI) 54,40%, PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk 17,60%, PT Kalimantan Sawit Abadi (KSA) 4%, PT Mitra Mendawai Sejati (MMS) 4%, dan masyarakat 20%. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.