BerandaBeritaVideo

Petunjuk pasar, 16 November 2022

21 November 2022 07:13

JAKARTA - Rabu (16/11), pergerakan para investor di pasar saham tidak tampak terlalu ramai. Volume penambahan kepemilikan terbesar hanya berada di angka 5 juta lembar, yaitu saham emiten plastik PT Impack Pratama Industri Tbk (IMPC) yang dibeli oleh PT Harimas Tunggal Perkasa.

Di bawahnya, pemegang saham mayoritas PT Pangan Sejahtera Investama membeli 2,5 juta lembar saham emiten makanan ringan PT FKS Food Sejahtera Tbk (AISA), sehingga kepemilikannya menjadi 57,5%. Setelah itu, saham PT Sunter Lakeside Hotel Tbk (SNLK) juga dibeli oleh perusahaan induknya Unilink Ventures Inc. sebanyak 1,15 juta lembar. Lalu, PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) terlihat masih menyicil buyback sebesar 1 juta lembar.

Sisi divestasi kali ini terlihat lebih aktif dengan tiga investor asing yang melakukan pengurangan kepemilikan. Pertama, Bintang Bara B.V melepas 8,5 juta saham PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA), lalu UOB Kay Hian (Hong Kong) lagi-lagi menjual 2,4 juta lembar saham PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP), dan 718 ribu saham PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) ikut dijual oleh Archipelago Investement Pte Ltd.

Volume pengurangan saham tertinggi justru dilakukan oleh PT Sinar Mas Cakrawala atas 14,2 juta saham anak usahanya, PT Sinar Mas Multiartha Tbk (SMMA). Dalam skala lebih kecil, PT Tudung Putra Putri Jaya menjual 467 ribu saham PT Mulia Boga Raya (KEJU), sedangkan PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk menjual saham PT Tri Banyan Tirta Tbk (ALTO) sebanyak 200 ribu lembar.(KD)

Baca berita Petunjuk Pasar terlengkap di IDN Financials!

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.