BerandaBeritaVideo

Sinar Mas Multiartha kembali terbitkan obligasi Rp784,72 miliar

29 November 2022 16:22

JAKARTA. PT Sinar Mas Multiartha Tbk (SMMA), perusahaan jasa keuangan milik Sinarmas Group, kembali menerbitkan Obligasi Berkelanjutan II Tahap IV Tahun 2022 dengan jumlah pokok Rp784,72 miliar.

Obligasi tersebut merupakan bagian dari penawaran umum berkelanjutan melalui Obligasi Berkelanjutan II SMMA, dengan target dana yang akan dihimpun sebesar Rp5 triliun. Sebelumnya, SMMA telah menerbitkan obligasi tahap I-III dengan total jumlah pokok Rp4,22 triliun.

Untuk obligasi Tahap IV, SMMA menawarkan bunga tetap sebesar 10,52% per tahun. Bunga akan dibayarkan setiap 3 bulan sekali. Sedangkan tenor yang ditawarkan yaitu selama 10 tahun.

Masa penawaran umum obligasi Tahap IV SMMA dijadwalkan pada 8-9 Desember 2022 mendatang. Distribusi obligasi secara elektronik akan dilaksanakan pada 14 Desember 2022 dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 15 Desember 2022.

SMMA telah menunjuk PT Aldiracita Sekuritas Indonesia sebagai penjamin pelaksana emisi obligasi. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.