AMRT - PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk

Rp 2.800

+10 (+0,36%)

JAKARTA. Anak usaha PT Midi Utama Indonesia Tbk (MIDI) yaitu PT Lancar Wiguna Sejahtera (LWS) mendapat suntikan dana senilai Rp200,09 miliar dari sejumlah entitas terafiliasi dengan Djoko Susanto pemiliki jaringan ritel Alfamart.

Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, LWS, pengelola supermarket Lawson itu, telah menerbitkan 207.142.856 saham baru dengan harga Rp966 dengan nilai nominal Rp100 per lembar sehingga LWS meraih dana total Rp200,09 miliar.

Sejumlah entitas terafiliasi dengan MIDI telah berpartisipasi dalam pengambilan saham tersebut, yaitu PT Amanda Cipta Persada (ACP) sejumlah 138.785.714 saham senilai Rp134,06 miliar. Dengan aksi itu, ACP yang sebelumnya menggenggam 5 juta saham LWS (1%), kini memiliki 143,78 juta saham LWS atau 20,34%. Sedangkan PT Cakrawala Mulia Prima (CMP) mengambil alih 34.178.571 senilai Rp33,01 miliar. Sehingga kepemilikan CMP terhadap LWS kini sebesar 4,83%. Jumlah kepemilikan yang sama dengan CMPjuga terjadi pada PT Perkasa Internusa Mandiri (PIM). Dengan pengambilalihan tersebut, kini porsi kepemilikan induk Lawson, yaitu MIDI, terdilusi dari 99% menjadi 70% namun tetap menjadi pemegang saham pengendali atas LWS.

Manajemen MIDI menjelaskan tambahan modal ini diharapkan memperkuat LWS sehingga dapat meningkatkan pangsa pasar dan daya serap atas kebutuhan konsumen. Hasil akhir dari performa LWS yang tumbuh merupakan kontribusi positif pada kinerja keuangan konsolidasian, demikian manjemen. (AM)