Berita Terbaru

API (Hong Kong) Investment kini kendalikan 13% saham Bukalapak.com (BUKA)

26 Mar 2024 17:20

Investor asing API (Hong Kong) Investment Limited belanja 13,44 miliar saham perusahaan e-commerce PT Bukalapak.com Tbk (BUKA), Jumat (22/3). Transaksi yang dilakukan melalui dua sekuritas, yaitu Citibank, N. A. dan BUT Deutsche Bank AG, tersebut membuat API kini menjadi pemegang saham baru yang mengendalikan sekitar 13,04% saham BUKA.

API (Hong Kong) Investment kini kendalikan 13% saham Bukalapak.com (BUKA)

Paradiso Resources tambah lagi 16,5 juta saham di Bakrie Sumatera Plantation (UNSP)

25 Mar 2024 18:53

Setelah memborong hampir 17 juta saham PT Bakrie Sumatera Plantations Tbk (UNSP) pada hari bursa sebelumnya, kini Paradiso Resources Ltd menambah sekitar 16,5 juta saham lagi pada Kamis (21/3). Belanja yang digawangi oleh PT Samuel Sekuritas Indonesia tersebut membuat kepemilikan Paradiso atas UNSP naik dari 6,07% ke 6,73%. Selanjutnya, investor asing Taiheiyo Cement Corporation menambah saham sebanyak 232.700 lembar di perusahaan industri bahan bangunan PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SMCB), sedangkan Bank of Singapore Limited membeli 20 ribu lembar saham perusahaan reasuransi PT Maskapai Reasuransi Indonesia Tbk (MREI).

Paradiso Resources tambah lagi 16,5 juta saham di Bakrie Sumatera Plantation (UNSP)

Beli 110 juta saham, Jhon Veter kini pegang 5,11% Pulau Subur (PTPS)

26 Feb 2024 14:53

Investor individu Jhon Veter Firdaus Reagen baru saja membeli 110,82 juta lembar saham PT Pulau Subur Tbk (PTPS), pada Rabu (21/2). Belanja tersebut langsung menyerahkan 5,11% kendali atas emiten di bidang usaha kelapa sawit ini kepada Jhon Veter. PT Ciptadana Sekuritas Asia sendiri menjadi perusahaan sekuritas yang memfasilitasi transaksi tersebut.

Beli 110 juta saham, Jhon Veter kini pegang 5,11% Pulau Subur (PTPS)

Mitra Agro Dharma lepas 687 juta lembar saham Nusantara Sawit Sejahtera (NSSS)

05 Feb 2024 16:17

Pada Rabu (31/1), PT Mitra Agro Dharma Unggul mengawali daftar penjualan saham dengan melepas 687 juta lembar saham PT Nusantara Sawit Sejahtera Tbk (NSSS), sebuah perusahaan di bidang pengolahan minyak sawit. Transaksi ini menyisakan persentase kepemilikan Mitra Agro menjadi 46,94% dari yang sebelumnya di 49,83%. Penjualan saham selanjutnya dilakukan oleh investor asing UOB Kay Hian Private Limited yang menjual 21,40 juta lembar saham perusahaan budidaya udang terpadu PT Central Proteina Prima Tbk (CPRO). GOTO Peopleverse Fund lalu menjual 19,36 juta lembar saham perusahaan digital PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO).

Mitra Agro Dharma lepas 687 juta lembar saham Nusantara Sawit Sejahtera (NSSS)