BerandaBeritaVideo

JLBS realisasikan Rp 1,26 triliun dana hasil Obligasi

14 July 2020 08:21

JAKARTA - PT Jakarta Lingkar Baratsatu, pengelola ruas toll Lingkar Barat, telah menghabiskan Rp 1,26 triliun dari dana bersih hasil Obligasi 2018 sebesar Rp 1,28 triliun hingga Juni 2020. Hal itu disampaikan Trihadi Karnanto, Direktur PT Jakarta Lingkar Baratsatu dalam keterbukaan informasi pada Selasa (14/7).

Adapun penggunaan dana di dalam prospektus obligasi direncanakan untuk pelunasan kredit sindikasi Rp 1,18 triliun (92%) dan biaya operasional dan modal kerja Rp 102,24 miliar (8%). Namun dalam realisasinya sampai saat ini, untuk pelunasan kredit sindikasi telah digunakan sebesar Rp 1,12 triliun (88%) dan biaya operasional modal serta modal kerja Rp 138 miliar.

Dana sisa dari hasil obligasi itu sebanyak Rp 20,21 miliar, yang disimpan dalam dua deposito di BRI masing-masing sebesar Rp 10 miliar dengan bunga 5,50% per tahun, dan selebihnya dalam rekening giro di Bank Mandiri sebesar Rp 210,18 juta.

Pada 10 Januari 2020, dana sisa obligasi dilaporkan manajemen JLBS sebesar Rp 70,21 miliar, di mana penggunaan operasional dan modal kerja yang terealisasi sebanyak Rp 88 miliar. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.