BerandaBeritaVideo

Bank Danamon kucurkan pembiayaan Rp 123,08 triliun

29 July 2021 13:01

JAKARTA - PT Bank Danamon Tbk (BDMN) mengucurkan total pembiayaan kisaran Rp 123,08 triliun sepanjang semester I 2021, lebih rendah dibandingkan per Desember 2020 sebesar Rp 126,49 triliun. Dengan kredit macet (non performance loan) kisaran 10% dari total pinjaman yang disalurkan.

Dalam Laporan Keuangan (unaudited) Semester I 2021, Yasushi Itagaki, Presiden Direktur PT Bank Danamon Tbk (BMDN) menyampaikan kredit yang didistribusikan antara lain, pinjaman Rp 101,29 triliun, pembiayaan konsumen Rp 21,62 triliun, dan sewa pembiayaan Rp 231,30 miliar. Pinjaman terbanyak disalurkan untuk modal kerja Rp 68,59 triliun, diikuti konsumsi Rp 23,56 triliun, dan investasi Rp 14,19 triliun.

Dari struktur kredit sebesar Rp 101,29 triliun, Bank Danamon mencatat kredit macet Rp 1,49 triliun, kredit dalam status diragukan Rp 946,07 miliar, kredit kurang lancar Rp569,47 miliar, kredit dalam perhatian khusus Rp 7,63 triliun, dan kredit lancar Rp 95,78 triliun.

Bank Danamon mengumpulkan pendapatan sebesar Rp 9,06 triliun, lebih rendah dari periode serupa tahun lalu sebesar Rp 10,29 triliun karena pertumbuhannya hanya disumbang dari segmen Obligasi Pemerintah (OP). Pendapatan bunga dari pinjaman sebesar Rp 4,44 triliun turun dari Rp 5,01 triliun, pembiayaan konsumen Rp 3,35 triliun turun dari Rp 4,19 miliar, efek dan tagihan lainnya Rp 396,19 miliar, turun dari Rp 501,73 miliar, OP Rp 794,23 miliar, naik dari Rp 428,59 miliar, dan penempatan pada bank lain dan BI Rp 77,41 miliar, turun dari Rp 152,45 miliar. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.