BerandaBeritaVideo

Alam Tri Abadi tambah plafon pinjaman untuk Vindoor Investment

16 December 2021 06:28

JAKARTA - PT Alam Tri Abadi (ATA), anak usaha PT Adaro Energy Tbk (ADRO), menambah plafon pinjaman untuk Vindoor Investments (Mauritus) Ltd, perusahaan yang terafiliasi dengann ADRO, hingga US$ 550 juta. Fasilitas pinjaman tersebut sebelumnya sebesar US$ 276 juta, yang diteken pada 8 Juni 2018.

Dalam keterbukaan informasi yang dikutip pada Kamis (16/12), manajemen ADRO menyampaikan amandemen fasilitas tersebut ditandatangani pekan lalu (13/12) mencakup, jangka waktu pinjaman dari sebelumnya 6 tahun 6 bulan menjadi 8 tahun 6 bulan serta tarif suku bungan menjadi LIBOR ditambah 3,42% dari sebelumnya LIBOR ditambah 2,50%.

Kucuran pinjaman kepada Vindoor yang merupakan bagian dari Adaro Capital, agar berkembang menjadi pusat laba bagi perusahaan. Hal ini disebutkan akan lebih menguntungkan dibandingkan memberikan pinjaman pada pihak ketiga.

Vindoor merupakan anak usaha Arindo Holdings, yang merupakan anak usaha ATA. Kepemilikan ADRO di atas 99,99%. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.