BerandaBeritaVideo

Mahkota Group menambah kapasitas produksi dan pengolahan CPO

10 May 2019 05:54

JAKARTA. PT Mahkota Group Tbk (MGRO) bakal menambah kapasitas produksi dan pengolahan minyak sawit mentah atau Crude Palm Oil (CPO) serta produk turunannya mulai tahun ini.

Usli, Direktur Utama MGRO, mengatakan bahwa penambahan kapasitas produksi dan pengolahan CPO adalah strategi perseroan untuk memperbaiki kinerjanya selama dua tahun mendatang. Hal ini disampaikan oleh Usli dalam paparan publik perseroan pada Kamis (9/5) kemarin.

MGRO akan mendapat tambahan kapasitas pengolahan CPO sebanyak 1.500 ton per hari yang dikelola anak usahanya, PT Intan Sejati Andalan. Perseroan juga akan mendapat tambahan kapasitas sampai 400 ton per hari setelah fasilitas Kernel Crushing di PT Intan Sejati Andalan selesai dibangun. Selain itu, perseroan juga akan menambah kapasitas tangki timbun sampai 16.000 metrik ton di PT Dumai Paricipta Abadi.

Usli tidak menyebut kapan sejumlah penambahan kapasitas produksi dan pengolahan CPO tersebut akan rampung. Namun proyek tersebut direncanakan rampung pada 2020 mendatang. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.