BerandaBeritaVideo

POLA targetkan raup pendapatan Rp 150 miliar pada 2020

06 January 2020 14:58

JAKARTA - PT Pool Advista Finance Tbk (POLA) menargetkan pendapatan mencapai Rp 150 pada akhir tahun 2020, meningkat kisaran 7% dibandingkan realisasi pendapatan pada akhir tahun ini.

Seperti dikutip dari keterbukaan informasi perusahaan, rencana peningkatan pendapatan akan disertai dengan pembukaan sejumlah kantor cabang yang baru di beberapa kota. Dimana setiap pembukaan kantor baru selain cabang dibutuhkan investasi sebesar Rp 150 juta-Rp 300 juta per tahun.

Pada tahun ini, POLA akan memfokuskan pembiayaan di sektor properti, khususnya perumahan bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Pada segmen MBR ini, pasokan perumahan masih lebih rendah dibandingkan permintaan rumah. Oleh karena itu, pihaknya optimistis akan memperoleh pendapatan dari pembiayaan perumahan di sektor ini.

Pada Desember 2018, POLA mengandalkan pendapatan dari bunga dan margin segmen pembiayaan modal kerja, pembiayaan investasi, pembiayaan multiguna dan pembiayaan berdasarkan prinsip syariah. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.