BerandaBeritaVideo

Metrodata Electronics perkirakan penjualan tahun 2019 capai Rp 15 triliun

23 January 2020 15:08

JAKARTA - PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL) memperkirakan bahwa penjualan di tahun 2019 mencapai US$1 miliar (Rp 15 triliun), pencapaian tertinggi sepanjang sejarah perusahaan.

“Kami berterima kasih atas dukungan para pemangku kepentingan mulai dari pelanggan, mitra usaha, karyawan dan pemegang saham atas dukungannya sehingga MTDL bisa mencapai usia 45 tahun dan diperkirakan meraih penjualan tahun 2019 lebih dari US$1 miliar,” kata Presiden Direktur MTDL Susanto Djaja dalam keterangan resmi yang diterima IDNFinancials.com, Kamis (23/1).

Pada tahun 2020, MTDL berencana untuk meningkatkan kerja sama dengan mitra baru di bidang distribusi untuk produk-produk teknologi informasi, seperti internet of things (IoT), gaming, dan IT security. Ke depan, perusahaan juga ingin memasarkan smart lighting appliance selain home appliance seperti blender, shaver,vacuum cleaner, dan lain-lain yang sudah dipasarkan tahun lalu.

Di lini usaha solusi dan konsultasi, MTDL gencar membantu banyak bank dan penyedia jasa keuangan lainnya membangun interkoneksi antara core system (back end) dengan digital system (front end). Lini usaha tersebut juga menyediakan sekitar 500 IT developer untuk membantu berbagai korporasi dalam transformasi digital, seperti melalui pengembangan aplikasi.

“Pertumbuhan kinerja MTDL turut dikontribusikan dari penjualan kepada korporasi, sejalan dengan transformasi teknologi yang menuntut layanan solusi dan konsultasi IT,” ujar Susanto.

“Ke depan, kami semakin optimis akan semakin banyak perusahaan yang membutuhkan layanan terkait transformasi digital yang menjadi salah satu dasar bagi MTDL untuk bisa terus tumbuh secara berkelanjutan.” (MS)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.