BerandaBeritaVideo

Optimalkan kapasitas produksi, SRIL targetkan pertumbuhan pendapatan 8%

05 March 2020 06:01

JAKARTA. PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) berupaya mengoptimalkan kapasitas produksi terpasang untuk mengejar pertumbuhan pendapatan di kiaan 6%-8%.

Joy Citradewi, Corporate Communications SRIL mengatakan, pada tahun ini SRIL memasang target pertumbuhan pendapatan di kisaran 6% hingga 8%. “Kita akan tingkatkan melalui maximizing utilization dan fokus ke value added lebih tinggi,” ujarnya seperti dikutip Kontan, Rabu (4/2).

Selain itu, SRIL juga memutuskan untuk menambah kapasitas produksinya, apakah melalui peningkatan kapasitas atau dengan mengakuisisi pabrik atau membangun pabrik baru. Saat ini tingkat utilisasi produksi SRIL raa-rata sudah di atas 90%, di hampir semua divisi mulai benang (spinning), kain mentah (weaving), kain jadi (finishing), dan pakaian jadi (garmen).

Kapasitas produksi spinning SRIL saat ini 1,15 juta bales benang, weaving 180 juta meter kain mentah, finishing 240 juta yard fabric, dan garmen 32-35 juta potong setiap tahunnya. (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.