BerandaBeritaVideo

Pan Brother sediakan Rp 210 miliar untuk buyback

17 March 2020 06:39

JAKARTA - PT Pan Brother Tbk (PBRX) menyediakan Rp 210 miliar untuk membeli kembali saham (buyback) sebanyak 525 juta saham atau 8,10% dari modal ditempatkan dan disetor perusahaan. Aksi korporasi ini dilakukan secara bertahap mulai hari ini hingga 16 Juni 2020.

Seperti dikutip dari keterbukaan informasi perusahaan, Senin (16/3), pelaksanaan buyback dilakukan berdasarkan pertimbangan dewan direksi PBRX, yang mengacu pada surat edaran OJK No.3/2020 yang diterbitkan pekan lalu. Kebijakan ini dibuat guna merespon fluktuasi harga saham yang mengalami tekanan kuat sejak Januari 2020.

Dana yang disiapkan untuk aksi korporasi ini tidak signifikan menganggu kinerja perusahaan, Dalam Laporan Keuangan per 30 September 2019, saldo laba yang belum ditetapkan penggunaanya sebanyak US$ 96,52 juta atau setara Rp 1,35 triliun dengan kurs Rp 14.000 per US$ 1.Pihaknya telah menunjuka PT Mina Padi Investama Sekuritas Tbk sebagai pihak yang melakukan pembelian kembali. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.