BerandaBeritaVideo

Pendapatan berpotensi anjlok, investor asing jual miliaran saham Bukit Sentul

15 June 2020 16:21

JAKARTA. Investor asing telah menjual sektiar 1,01 miliar lembar saham PT Bukit Sentul Tbk (BKSL) sejak awal Juni 2020, sebelum manajemen BKSL memperkirakan potensi penurunan pendapatan kuartal pertama karena terdampak pandemi covid-19.

Iwan Budhiharsana, Direktur BKSL, mengatakan pihaknya memperkirakan pendapatan perseroan akan turun sekitar 51% sampai 75% secara Year on Year (YoY) selama kuartal pertama (Q1) 2020. “Laporan keuangan konsolidasi perseroan Q1 2020 sedang disiapkan,” kata Budhiharsana lewat keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia hari ini.

Pada Q1 2018 kemarin, BKSL membukukan pendapatan bersih sebesar Rp338 miliar. Artinya pada Q1 tahun ini, pendapatan BKSL diperkirakan sekitar Rp165,62 miliar sampai Rp84,5 miliar.

Sebelum pengumuman tersebut, sejumlah investor asing telah menjual saham BKSL lebih awal. Menurut data idnfinancials.com, penjualan bersih atau nett sell asing sejak awal Juni 2020 telah mencapai 1,01 miliar lembar saham. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.