BerandaBeritaVideo

BPS catatkan nilai ekspor US$ 13,06 miliar per Agustus 2020

15 September 2020 14:24

JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat nilai ekspor sebesar US$ 13,06 miliar pada Agustus 2020 turun dari US$ 13,07 miliar pada Juli 2020. Penurunan ekspor disumbang dari produk nonmigas dari US$ 13,03 miliar menjadi US$ 12,45 miliar dan ekspor migas dari US$ 679,1 juta menjadi US$ 611,5 juta.

Dalam keterang pers yang disampaikan Kepala BPS Suhariyanto pada Selasa (15/9), penurunan ekspor migas disebabkan turunnya ekspor hasil minyak menjadi US$ 104,2 juta, ekspor minyak mentah menjadi US$ 108,8juta, dan ekspor gas turun menjadi US$398,5 juta.

Lebih jauh disampaikannya, secara kumulatif nilai ekspor Indonesia periode Januari-Agustus 2020 mencapai US$ 103,16 miliar, turun 6,51% dibandingkan periode yang sama tahun 2019. Ekspor kumulatif nonmigas juga mengalami penurunan 4,38% menjadi US$ 97,90 miliar. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.