BerandaBeritaVideo

Triputra Agro Persada incar Rp 173,24 miliar via IPO

06 April 2021 12:05

JAKARTA - PT Triputra Agro Persada Tbk (TAPG), perusahaan perkebunan kelapa sawit, menerbitkan 866.200.000 saham dengan harga pelaksanaan Rp 200 per lembar dalam penawaran saham perdana yang berlangsung sejak kemarin hingga Selasa (6/4). Bila dikalkulasikan, maka dana yang terkumpul dari aksi korporasi ini mencapai Rp 173,24 miliar.

Dari prospektus singkat yang dikutip pada Selasa (6/4), dana dari hasil initial public offering (IPO) akan digunakan 15,72% untuk modal kerja TAPG dan sebanyak 84,28% untuk penyertaan modal pada PT Agro Multi Persada (AMP), anak usaha TAPG. AMP akan menyalurkan dana itu untuk membangun pabrik yang dikelola PT Sukses Karya Mandiri (SKM) senilai Rp 88 miliar di Kalimantan Tengah.

Jumlah saham yang diterbitkan TAPG mewakili  4,36% dari modal disetor dan ditempatkan setelah IPO. Saat ini, modal dasarnya sebesar Rp 5 triliun, modal ditempatkan dan disetor sebanyak Rp 1,89 triliun dengan struktur pemilik antara lain, PT Persada Capital Indonesia (PCI) 24,30%, PT Triputra Investindo Arya (TIA) 23,54%, Salween Investment Pte Ltd 21,69%, Gochean Holdings Incorporated 15,82%, dan PT Daya Adicipta Mustika (TAM) 14,65%.

Setelah IPO, maka modal ditempatkan dan disetor menjadi Rp 1,98 triliun dengan struktur pemilik yakni, PT Persada Capital Indonesia (PCI) 23,24%, PT Triputra Investindo Arya (TIA) 22,51%, Salween Investment Pte Ltd 20,74%, Gochean Holdings Incorporated 15,13%, PT Daya Adicipta Mustika (TAM) 14,02%, dan masyarakat 4,36%. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.