BerandaBeritaVideo

Djasa Ubersakti dapat proyek Labfor Polri senilai Rp 66,7 miliar

16 April 2021 11:20

JAKARTA - PT Djasa Ubersakti Tbk (PTDU), perusahaan konstruksi, meraih kontrak baru senilai Rp 66,7 miliar untuk pembangunan laboratorium forensik Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Hal itu disampaikan Pio Hizkia Wehantouw, Direktur PT Djasa Ubersakti Tbk (PTDU) dalam siaran pers dikutip Jumat (16/4).

Disampaikannya dua proyek tersebut yakni, Laboratorium Forensik (Labfor) Polri di Teluk Mulus, Kalimantan Barat senilai Rp 33,57 miliar dan Labfor Polri di Karombasan Utara, Sulawesi Utara senilai Rp 33,13 miliar. "Lingkup pekerjaan mencakup preliminaries, arsitektur, struktur, MEP (Mechanical, Electrical, Plumbing)," katanya.

Perjanjian pelaksanaan proyek tersebut diteken pada 25 Maret 2020 dengan PT Mitrel Berkat Utama (MBU), selaku pemberi kerja. Dilihat di situs lpse.polri.go.id, MBU juga pemenang tender pengadaan barang laser range finder untuk Polri senilai Rp 99,60 miliar. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.