BerandaBeritaVideo

Survei BI perkirakan DPK tumbuh di triwulan II 2021

21 April 2021 13:59

JAKARTA - Penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada triwulan II 2021 terindikasi meningkat dibandingkan dari triwulan I 2021, seiring pertumbuhan penyaluran kredit baru. Hal itu hasil Survei Perbankan Bank Indonesia yang dipublikasikan pada Rabu (21/4).

Erwin Haryono, Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) menyampaikan peningkatan DPK terlihat dari Saldo Bersih Tertimbang (SBT) DPK sebesar 42,4% di triwulan II 2021, naik dari 17,1% di triwulan I 2021. Pertumbuhan DPK terjadi pada giro dan tabungan (current account and saving accounts) masing-masing 49,4% dan 70,6%, sedangkan dari deposito minus 33,9% di triwulan II 2021.

Di sisi lain, penyaluran kredit baru pada triwulan II 2021 diperkirakan tumbuh dibandingkan triwulan I 2021. Indikasi dari SBT penyaluran kredit baru pada triwulan II 2021 sebesar 93,3% naik dari 30,4% pada triwulan I 2021. Di mana penggunaannya yang terbanyak untuk kredit konsumsi, diikuti kredit modal kerja, dan investasi. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.