BerandaBeritaVideo

Pan Brothers perketat pengeluaran modal kerja

06 May 2021 11:15

JAKARTA - PT Pan Brothers Tbk (PBRX), perusahaan garmen dan tekstil, memperketat pengeluaran modal kerja mengingat terbatasnya fasilitas pinjaman dari perbankan pada awal tahun ini. Dampak dari kebijakan ini, maka manajemen PBRX akan membayarkan bertahap Tunjangan Hari Raya (THR) hingga September 2021.

Fitri Ratnasari Hartono, Direktur PT Pan Brothers Tbk (PBRX) menyampaikan fasilitas bilateral dari perbankan yang diterima PBRX tersisa 10% dibandingkan awal tahun 2020. "Kami harus mengatur kas agar semua berjalan baik dan penjualan tidak berkurang sehingga tidak ada pengurangan tenaga kerja," katanya.

Hal ini disampaikan Fitri terkait simpang siurnya pembayaran THR yang memicu demonstrasi karyawan di pabrik PBRX Boyolali, Jawa Tengah, kemarin (5/5). Namun tidak disebutkannya sisa modal kerja dari fasilitas perbankan hingga triwulan I 2021.

Menurut dia, manajemen PBRX harus mengatur pembelian bahan baku, pembayaran supplier, gaji, pembayaran bunga utang, dan biaya operasional di tengah keterbatasan modal kerja. "Kami mohon dukungan semua pihak agar kebutuhan modal kerja yang dibutuhkan dapat kami peroleh segera," katanya. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.