BerandaBeritaVideo

APEX raih kontrak US$ 49,2 juta dari Pertamina Hulu Mahakam

09 June 2021 11:47

JAKARTA - PT Apexindo Pratama Duta Tbk (APEX) kembali meraih kontrak dari PT Pertamina Hulu Mahakam (PHM) untuk pengeboran ladang minyak dan gas (migas) di Lepas Pantai Mahakam, Kalimantan Timur.

Zainal Abidin Siregar, Direktur Utama PT Apexindo Pratama Duta Tbk (APEX) menyampaikan nilai kontrak sebesar US$ 49,2 juta untuk periode 30 bulan. "Perolehan kontrak memengaruhi peningkatan utilitas rig dan pendapatan operasional perusahaan," katanya dalam keterbukaan informasi dikutip Rabu (9/6).

Apexindo memperoleh surat penunjukkan kontrak pengeboran di Blok Mahakam itu kemarin (7/6), terdiri dari 12 bulan initial, 6 bulan opsional, dan 12 bulan opsional. Perusahaan ini memiliki divisi operasional jasa pengeboran lepas pantai yakni, swampbarges dan jack-up, serta jasa pengeboran darat.

Per Maret 2021, APEX meraup pendapatan US$ 10,24 juta, turun dari US$ 18,26 juta pada periode serupa tahun 2020. Kontributor terbesar berasal dari jasa pengeboran US$ 5,86 juta, mobilisasi dan demobilisasi US$ 1,18 juta, serta pendapatan lainnya US$ 3,19 juta. PHM menyumbang US$ 6,09 juta terhadap total pendapatan dan diikuti oleh Pertamina Hulu Energy Company US$ 2,99 juta.

Sebelumnya, perusahaan juga telah meraih kontrak pengeboran di lepas pantai itu pada Mei 2021 sebesar US$ 85,6 juta dengan kontrak tiga tahun. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.