BerandaBeritaVideo

IHSG ditutup menguat usai keputusan suku bunga BI

22 July 2021 17:08

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 1,78% ke 6.137,54 usai keputusan Bank Indonesia untuk mempertahankan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) sebesar 3,50%, suku bunga Deposit Facility sebesar 2,75%, dan suku bunga Lending Facility sebesar 4,25%. 

Menurut statistik BEI, IHSG bergerak di kisaran 6.057,54 dan 6.137,54 setelah kemarin ditutup di 6.029,97. Sebanyak 18,82 miliar saham telah diperdagangkan dengan nilai transaksi yang mencapai Rp11,44 triliun.

172 saham melemah, 248 saham bergerak mendatar dan 321 saham menguat. Top gainers pada perdagangan hari ini adalah PT Yelooo Integra Datanet Tbk (YELO), PT Bank Jtrust Indonesia Tbk (BCIC) dan PT Multistrada Arah Sarana Tbk (MASA). (LM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.