BerandaBeritaVideo

Penjualan mobil Astra di pasar domestik tumbuh 25,2% pada November 2021

14 December 2021 19:43

JAKARTA. PT Astra International Tbk (ASII) membukukan penjualan mobil di pasar domestik sebanyak 52.229 unit sepanjang November 2021, tumbuh 25,2% secara month-on-month (mom) atau dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

Pertumbuhan tersebut didukung oleh kinerja penjualan mobil Toyota yang tumbuh 53,9% secara mom menjadi 33.555 unit, UD Trucks 68% menjadi 160 unit, dan Peugeot 42% menjadi 54 unit. Sementara penjualan mobil Daihatsu terkoreksi 5,7% menjadi 15.045 unit dan Isuzu turun 13% menjadi 2.415 unit.

Dari seluruh mobil ASII yang terjual, sebanyak 11.187 unit merupakan mobil LCGC (Low Cost Green Car). Pangsa pasar ASII untuk mobil LCGC pada November 2021 yaitu di level 80%. Sementara pangsa pasar penjualan mobil ASII di pasar domestik berada di level 60%.

“Penjualan mobil dalam negeri semakin membaik jelang penghujung tahun ini seiring dengan terkendalinya pandemi COVID-19, dukungan kebijakan relaksasi PPnBM dari pemerintah, pelaksanaan GIIAS 2021 yang menghadirkan produk-produk baru otomotif Grup Astra,” kata Boy Kelana Soebroto, Head of Corporate Communication ASII, kepada idnfinancials.com hari ini.

Kelana menambahkan, penjualan mobil hingga akhir tahun ini diharapkan akan terus membaik. “Sehingga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi nasional tahun ini,” jelasnya.

Secara keseluruhan, ASII telah menjual sebanyak 437.803 unit mobil sejak Januari-November 2021. Jumlah ini sekitar 1,6 kali lipat dari total penjualan mobil perseroan pada 2020 lalu, yang mencapai 270.070 unit. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.