BerandaBeritaVideo

Taspen gandeng Bank MNC Internasional untuk kelola rekening pensiunan

01 July 2022 15:25

JAKARTA. PT Taspen (Persero), perusahaan milik Pemerintah Indonesia yang mengelola dana pensiun dan asuransi, telah menandatangani nota kesepahaman dengan PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) untuk mengelola rekening penerima dana pensiun.

Dengan penandatangan kerja sama tersebut, peserta Taspen dapat membuka rekening di Bank MNC secara mudah. Sebaliknya, nasabah Bank MNC juga dapat melakukan pembayaran beragam layanan Taspen melalui layanan perbankan digital MotionBanking.

ANS Kosasih, Direktur Utama Taspen, menyampaikan kerja sama tersebut merupakan bagian dari peningkatan kualitas layanan kepada peserta Taspen. “Taspen senantiasa berupaya untuk adaptif dengan perkembangan teknologi, guna dapat menciptakan inovasi produk dan layanan yang terbaik kepada para ASN aktif maupun pensiunan,” ungkap Kosasih lewat keterangan resmi.

Sementara itu Mahdan, Presiden Direktur BABP, menyapaikan kerja sama tersebut menjadi langkah awal yang cukup baik bagi Bank MNC dan Taspen. “Untuk memberikan kemudahan, kenyamanan, serta dampak positif lainnya kepada peserta program Taspen melalui layanan dan fitur MotionBanking,” jelas Mahdan. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.