BerandaBeritaVideo

Saham MSIN masuk dalam Indeks FTSE Global Equity

22 August 2022 16:28

JAKARTA. Saham PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN) akan resmi masuk dalam FTSE Global Equity Index Series untuk seri Mid-Cap, mulai 19 September 2022 mendatang.

Hary Tanoesoedibjo, Direktur Utama MSIN, menyatakan masuknya saham perseroan ke dalam FTSE Global Equity Index, berlangsung setelah konsolidasi aset digital MNC Media ke MSIN pada Maret 2022 lalu. “Kami
menyambut baik masuknya MSIN ke dalam FTSE Global Equity Index Series (Mid-Cap) yang bergengsi secara global dan percaya ini akan semakin memperluas basis investor kami dan juga meningkatkan likuiditas perdagangan saham kami,” jelas Tanoesoedibdjo.

Dalam keterangan resminya, MSIN saat ini telah memiliki lebih dari 110 juta pengguna aktif bulanan, untuk sejumlah aplikasi digital yang telah diluncurkan. Selain itu, pustaka konten digital yang ditawarkan oleh platform digital perseroan telah mencapai 300 ribu jam.

“Perseroan secara agresif diposisikan di pasar untuk memperluas dominasinya di konten digital dan paralel merambah ke lini bisnis baru,” jelas Manajemen MSIN.

Sebagai catatan, FTSE Global Equity Index adalah indeks pasar saham yang disediakan oleh FTSE Group. Indeks ini diluncurkan pada September 2003 dan mencakup lebih dari 17.000 saham yang berasal dari 49 negara. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.