BerandaBeritaVideo

Black Diamond Resources tetapkan harga saham IPO Rp100 per lembar

01 September 2022 12:37

JAKARTA. PT Black Diamond Resources Tbk (COAL) menetapkan harga pelaksanaan saham Initial Public Offering (IPO) sebesar Rp100 per lembar, tepat pada batas bawah harga yang disampaikan dalam penawaran awal (book building).

Jumlah saham yang akan diterbitkan oleh COAL dalam aksi korporasi ini yaitu 1,25 miliar lembar, dengan nilai nominal Rp10 per lembar. Ini setara dengan 20% dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah IPO.

Dengan harga penawaran yang telah ditentukan, COAL setidaknya akan meraup dana segar hingga Rp125 miliar dari IPO. Sebagaimana disampaikan dalam prospektus IPO, perseroan akan mengalokasikan sekitar seluruh dana yang diperoleh untuk belanja modal anak usahanya yaitu PT Dayak Membangun Pratama (DMP).

Masa penawaran umum saham COAL berlangsung pada 1-5 September 2022. Distribusi saham secara elektronik akan dilaksanakan pada 6 September 2022 dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 7 September 2022.

Per 30 April 2022, COAL memiliki total aset sebanyak Rp368,11 miliar. Sedangkan total ekuitasnya mencapai Rp118,54 miliar. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.