BerandaBeritaVideo

WTON dapat proyek pengembangan KA di Filipina

08 September 2022 07:05

JAKARTA. PT Wijaya Karya Beton Tbk. (WTON) sedang bekerjasama membangun pengembangan jalur kereta api di Filipina dengan potensi nilai kontrak mencapai Rp600 miliar.

 Direktur Utama Wijaya Karya Beton Kuntjara menjelaskan Proyek-proyek yang dikerjakan ada tiga jenis yakni pengerjaan jalan layang untuk kereta api atau elevated, jalur terowongan untuk MRT, dan pengerjaan bantalan beton.

Pengembangan jalur kereta api dengan kontraktor JICA, Jepang tersebut memiliki potensi kontrak mencapai sekitar Rp500 miliar – Rp600 miliar, kata Kuntjara dalam media gathering, Rabu (7/9/2022).

Menurut Kuntjara, proyek ini berbentuk konsorsium bersama dua rekanan lokal di Filipina dengan nilai kontrak konsorsium sebesar Rp257 miliar. WTON telah mengerjakan sejumlah proyek di berbagai negara seperti Timor Leste dan Australia. "Tahun ini sasarannya masih FIlipina, tahun depan di Asean ataupun di area wilayah lain,” kata Direktur WTON Rija Judaswara. (AM)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.