BerandaBeritaVideo

Astra Otoparts akan bagikan dividen interim Rp106,03 miliar

07 October 2022 13:48

JAKARTA. PT Astra Otoparts Tbk (AUTO), perusahaan manufaktur suku cadang kendaraan milik Grup Astra, mengumumkan rencana pembagian dividen interim sebesar Rp22 per saham atau seluruhnya berjumlah Rp106,03 miliar.

Rencana tersebut sesuai dengan keputusan Dewan Direksi AUTO, yang dibuat beberapa hari lalu. “Telah disetujui dewan komisaris pada 3 Oktober 2022,” kata Wanny Wijaya, Corporate Secretary AUTO.

Dividen interim akan diberikan kepada pemegang saham AUTO, yang namanya tercatat pada saat recording date pada 13 Oktober 2022 mendatang. Selanjutnya, pembayaran dividen interim akan dilaksanakan pada 24 Oktober 2022.

Menurut data idnfinancials.com, AUTO mencetak laba bersih konsolidasian sebesar Rp432 miliar pada semester pertama 2022, naik 62% secara year-on-year (yoy). Kenaikan ini didukung dengan tingginya permintaan suku cadang dari pasar pabrikan otomotif dan suku cadang pengganti.

Per 30 Juni 2022, PT Astra International Tbk (ASII) mengendalikan 80% saham AUTO. Sementara itu sebanyak 20% saham dimiliki oleh investor publik. (KR)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.