BerandaBeritaVideo

ACES alokasikan capex Rp 300 miliar untuk buka 15 gerai

19 December 2022 13:18

JAKARTA - PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) akan menambah 10-15 gerai baru pada 2023 guna mengeruk pertumbuhan pendapatan hingga 8%-10%. Bila rencana penambahan gerai terelisasi sepenuhnya, maka gerai ACES 243 unit.

Prabowo Widyakrisnadi, Direktur Utama PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) menyampaikan mengalokasikan belanja modal (capital expenditure) kisaran Rp 200 miliar-Rp 300 miliar untuk tahun 2023. "Saat ini, grup Kawan Lama tengah membangun tiga proyek properti di Kota Wisata Cibubur, Grand Wisata, Bekasi, dan Bali. Ace akan menempatinya sebagai anchor tenant," katanya dalam paparan publik dikutip Senin (19/12).

Menurut dia, selain di sejumlah proyek grup Kawan Lama itu, pihaknya akan selektif memilih lokasi untuk membuka gerai baru. Bahkan, kehadiraan gerai ACE Hardaware di Balikpapan dirasa cukup untuk mengcover permintaan di sekitar Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Sepanjang Januari-September 2022, ACES menambah 15 gerai baru antara lain, di Bandung, Surabaya, Magelang, Makassar, Padang, Palembang, Yogyakarta, Tangerang, Bekasi, dan Lombok.

Total gerai ACE Hardware 228 unit, naik 13 unit dari tahun lalu 215 unit. Gerai Toys Kingdom 62 unit, nambah 4 unit dari 58 unit di 2021. (LK)

© 2024 - IDN Financials - All Rights Reserved.