BUMI - PT. Bumi Resources Tbk

Rp 99

-4 (-4,00%)

JAKARTA - Penjualan saham oleh investor asing pada Selasa (21/3) didominasi oleh saham GOTO. Sebanyak 2,06 miliar saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dijual asing, sehingga volume bersihnya defisit di -931,90 juta lembar. Volume bersih asing harian sendiri ada di angka -695.316.400, dengan total saham dibeli sebesar 2,30 miliar dan saham dijual sebanyak 2,99 miliar lembar.

Menyusul GOTO, posisi kedua di deretan top sell adalah saham emiten perbankan PT Bank KB Bukopin Tbk (BBKP). Investor asing menjual 31,30 juta saham BBKP dengan volume bersih -25,61 juta. Sebanyak 28,83 juta saham emiten penyewaan menara telekomunikasi PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) pun ikut dijual, yang volume bersihnya ditutup di sekitar -16,24 juta lembar. Selain itu, net volume sekitar -8 juta lembar dilaporkan oleh PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) dan PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR), karena pemodal asing melepas saham dua emiten tersebut dengan volume 19,76 juta saham MAPI dan 9,13 juta saham SMDR.

Sebaliknya, saham terlaris adalah TLKM dari PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk yang dibeli oleh investor asing sebanyak 60,73 juta lembar. Volume bersih TLKM sendiri tercatat sebesar 35,08 juta, sekaligus menjadi yang tertinggi kali ini. Selanjutnya, volume bersih sekitar 33 juta lembar didapatkan oleh PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) dan PT Nusantara Sawit Sejahtera Tbk (NSSS). Saham keduanya laku di tangan investor asing sebanyak 49,43 juta BMRI dan 38,48 juta NSSS. Terakhir, investor asing belanja 37,7 juta saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) dan 31,28 juta PT Bukalapak.com Tbk (BUKA), yang kemudian sama-sama mencatat volume bersih di kisaran 27-28 juta lembar. (KD)

Perbarui informasi investasi asing hanya di IDN Financials!