JPFA - PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk

Rp 1.090

-55 (-5,00%)

JAKARTA. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) telah mendapat persetujuan dari pemegang sahamnya untuk membagikan dividen tunai sebesar Rp581,02 miliar atau Rp50 per saham.

Keputusan tersebut berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) JPFA, yang digelar Rabu (5/4) kemarin di Jakarta. Dalam rapat tersebut, pemegang saham sepakat untuk mengalokasikan 40,95% dari laba bersih tahun buku 2022 sebagai dividen tunai.

Dividen tunai akan diberikan kepada pemegang saham JPFA, yang namanya tercatat pada saat recording date pada 18 April 2023. Selanjutnya, pembayaran dividen tunai akan dilaksanakan pada 3 Mei 2023.

Menurut data idnfinancials.com, JPFA mencetak laba bersih sebesar Rp1,42 triliun pada tahun buku 2022. Sebanyak Rp20 miliar dari laba bersih perseroan disisihkan sebagai dana cadangan, serta sisanya dicatat sebagai saldo laba.

Per 31 Desember 2022, JPFA memiliki saldo laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaannya sebesar Rp9,88 triliun. Sementara itu total ekuitas perseroan tercatat sebesar Rp13,65 triliun.

Saat ini sebanyak 55,43% saham JPFA dikendalikan oleh Japfa Ltd. Kemudian investor publik memiliki 43,66% saham dan sisanya sebanyak 0,91% saham merupakan saham treasuri. (KR)