JAKARTA. APG Asset Management NV (APG) dan Abu Dhabi Investment Authority (ADIA) telah menindaklanjuti nota kesepahaman yang ditandatangani pada 2021 lalu, untuk berinvestasi di Tol Trans Jawa bersama dengan Indonesia Investment Authority (INA).

Tindak lanjut yang dilakukan adalah dengan pembentukan platform investasi jalan tol. Setelah platform ini dibentuk, APG dan ADIA akan bergabung bersama INA untuk mendanai ruas Tol Trans Jawa Kanci-Pejagan dan Pejagan-Pemalang.

Kedua ruas tersebut akan menjadi aset awal untuk platform investasi APG dan ADIA. Adapun peluang investasi yang ditargetkan oleh platform ini yaitu hingga US$2,75 miliar untuk berbagai jaringan jalan tol di Indonesia.

“Dengan menyambut APG dan ADIA sebagai pemegang saham, kami bertujuan untuk meningkatkan kapasitas kami dalam mendukung dan memajukan proyek-proyek strategis nasional,” kata Ridha Wirakusumah, Ketua Dewan Direktur INA, lewat keterangan resmi. (KR)