BUMI - PT. Bumi Resources Tbk

Rp 133

-2 (-1,00%)

JAKARTA - Pada Selasa (27/2), para investor asing terlihat ramai-ramai menjual saham sehingga volume penjualan asing melejit ke kisaran 4,15 miliar lembar. Dengan volume beli asing yang hanya berada di angka 3,02 miliar lembar, net foreign volume akhirnya turun drastis ke -1,12 miliar lembar. Masih sama seperti hari sebelumnya, saham perusahaan digital PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) menjadi saham yang paling banyak dijual, yakni sebesar 2,09 miliar lembar, dengan volume bersih di angka -1,04 miliar lembar.

Di posisi kedua daftar penjualan saham, 88,70 juta lembar saham perusahaan maskapai PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) dijual dengan volume bersih -64,12 juta lembar. Kemudian, saham PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) di bidang telekomunikasi juga dijual 103,42 juta lembar dan menghasilkan volume bersih -55,73 juta lembar. Saham perusahaan distributor migas PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) lalu dijual 40,70 juta lembar dengan volume bersih -34,70 juta lembar, diikuti oleh penjualan 32,69 juta lembar saham perusahaan produsen cat PT Avia Avian Tbk (AVIA) dengan volume bersih -24,88 juta lembar.

Tidak hanya itu, asing turut meramaikan daftar transaksi beli saham. Pembelian saham perusahaan jasa pelayaran PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) kembali berada di posisi pertama top buy dimana asing membeli 145,42 juta lembar dan mencatatkan volume bersih 97,54 juta lembar. Saham PT Maharaksa Biru Energi Tbk (OASA) di sektor energi terbarukan kemudian dibeli 117,69 juta lembar dengan volume bersih 65,76 juta lembar. Dengan volume bersih yang tidak jauh berbeda, yakni 64,43 juta lembar, saham perusahaan manufaktur kendaraan listrik PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk (VKTR) dibeli 159,05 juta lembar. Selanjutnya, sekitar 155,86 juta lembar saham perusahaan infrastruktur sumber daya energi PT Astrindo Nusantara Infrastruktur Tbk (BIPI) dibeli dan volume bersihnya 45,65 juta lembar. Saham perusahaan tambang batubara PT Bumi Resources Tbk (BUMI) menjadi saham terakhir pada daftar top buy setelah 172,44 juta lembar sahamnya dibeli , dengan mencatatkan volume bersih 44,95 juta lembar. (KD)

Hanya IDNFinancials, platform dengan berita investasi asing terpercaya!