BDMN - PT. Bank Danamon Indonesia Tbk

Rp 2.680

-60 (-2,00%)

JAKARTA. PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN), salah satu bank yang dimiliki oleh Mitsubishi UFJ Financial Group (MUFG), akan membagikan dividen tunai sebanyak Rp1,16 triliun yang berasal dari laba bersih tahun buku 2022.

Hendy Deiny Wong, Corporate Secretary Lead BDMN, menyampaikan rencana tersebut sesuai dengan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) perseroan yang digelar akhir bulan lalu. Dengan keputusan tersebut, setiap pemegang 1 lembar saham perseroan akan memperoleh bagian dividen tunai senilai Rp118,26.

Dividen tunai akan diberikan kepada pemegang saham BDMN, yang namanya tercatat pada saat recording date yaitu 13 April 2023. Selanjutnya, pembayaran dividen tunai akan dilaksanakan pada 4 Mei 2023.

Menurut data idnfinancials.com, jumlah dividen tunai yang dibagikan oleh BDMN kali ini lebih besar dari tahun sebelumnya. Pada tahun buku 2021, perseroan hanya membagikan dividen tunai sebanyak Rp550,59 miliar atau Rp56,33 per saham.

Saat ini sebanyak 92,47% saham BDMN dikendalikan oleh MUFG Bank Ltd. Investor publik hanya memiliki 7,29% saham, serta sebagian kecil lainnya dimiliki oleh sejumlah direktur dan komisaris perseroan. (KR)