Berita Terbaru

CGS-CIMB Securities lepas 230 juta lembar saham Indonesian Paradise (INPP)

02 May 2024 13:21

Investor asing CGS-CIMB Securities (Singapore) Pte Ltd melepas saham PT Indonesian Paradise Property Tbk (INPP) sebanyak 230 juta lembar, Senin (29/4). Melalui transaksi yang digawangi oleh PT CGS International Sekuritas Indonesia ini, porsi saham investor tersebut pun turun dari 10,49% ke 8,43%. Indonesian Paradise sendiri merupakan emiten yang bergerak dalam bidang penyediaan akomodasi.

CGS-CIMB Securities lepas 230 juta lembar saham Indonesian Paradise (INPP)

Tambah 3,69 miliar saham, Metro Pacific Tollways kini kendalikan 95,52% Nusantara Infrastructure (META)

29 Apr 2024 15:34

Rabu (24/4), investor PT Metro Pacific Tollways Indonesia menambah saham di PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) dalam jumlah fantastis. Dengan difasilitasi oleh PT BCA Sekuritas, sebanyak 3,69 miliar lembar saham perusahaan kontraktor konstruksi ini dicaplok pengendalinya tersebut, sehingga porsi sahamnya pun naik drastis dari 74.65% ke 95,52%.

Tambah 3,69 miliar saham, Metro Pacific Tollways kini kendalikan 95,52% Nusantara Infrastructure (META)

Zed Utama Persada akuisisi 255 juta saham Bhakti Multi Artha (BHAT)

20 Apr 2024 13:07

Rabu (17/4), PT Zed Utama Persada mengakuisisi saham emiten asuransi jiwa PT Bhakti Multi Artha Tbk (BHAT) sebanyak 255,43 juta lembar. Investor anyar ini pun kini memegang kendali atas 5.11% saham dari transaksi yang dilakukan melalui tiga perusahaan sekuritas tersebut. Selanjutnya, pemegang 27,82% saham perusahaan induk media dan ritel PT Multi Garam Utama Tbk (FOLK), yaitu PT Garam Ventura Indonesia, menambah 114,85 juta saham lagi, sehingga kepemilikannya naik menjadi 30.73%.

Zed Utama Persada akuisisi 255 juta saham Bhakti Multi Artha (BHAT)

6 miliar saham Bumi Teknokultura Unggul diborong Credit Suisse AG Singapore Trust

16 Jan 2023 08:19

JAKARTA - Sebanyak 6.028.042.231 lembar saham PT Bumi Teknokultura Unggul Tbk (BTEK) diborong oleh Credit Suisse AG Singapore Trust pada Selasa (10/1). Investor asal negri Singa ini menjadi pemegang saham baru yang langsung menguasai 13,03% kepemilikan emiten pemasok dan pengolahan kayu tersebut. Meski begitu, Golden Harvest Cocoa Ltd, investor asing lain yang berdomisili di Kepulauan Virgin Britania Raya, justru menjual saham BTEK sebanyak 5.591.266.231, sehingga kepemilikanya langsung merosot 12% ke 29,51%.

6 miliar saham Bumi Teknokultura Unggul diborong Credit Suisse AG Singapore Trust

Batavia Prosperindo Internasional jadi pemilik 88,71% Mallaca Trust Insurance

05 Jan 2023 09:58

JAKARTA - Di hari bursa pertama di tahun 2023, Senin (2/1), PT Batavia Properindo Internasional Tbk memperkokoh posisi jadi pemegang saham pengendali di PT Malacca Trust Wuwungan Insurance Tbk (MTWI). Batavia Prosperindo membeli 1.160.627.882 lembar saham MTWI, yang langsung membuat persentase kepemilikannya meroket dari 46,21% ke 88,71%.

Batavia Prosperindo Internasional jadi pemilik 88,71% Mallaca Trust Insurance