JAKARTA - PT BNP Paribas Asset Management (AM) optimistis produk Reksadana ESG Equity dapat diterima nasabah mengingat produk investasi jangka panjang dengan pertumbuhan konsisten. Hal itu disampaikannya terkait peluncuran Reksadana ESG Equity yang berlangsung belum lama ini.

Priyo Santoso, Presiden Direktur PT BNP Paribas AM menyampaikan Reksadana ESG Equity akan cenderung memberikan imbal hasil yang konsisten dalam jangka panjang. "Istilahnya volatilitasnya atau naik turunnya tidak setajam produk-produk konvensional," katanya.

Dicontohkan, harga saham konstituen di Indeks Sri Kehati dalam jangka 10 tahun terakhir kinerjanya lebih baik dibandingkan harga saham emiten di indeks konvensional lainnya. Bahkan, lebih baik dibandingkan dengan produk reksadana saham yang konvensional.

"Dapat saya katakan bahwa (investor,red) melihat imbal hasil ini memang lebih baik dibandingkan indeks konvensional," katanya.

Menurut dia, emiten yang memperhatikan aspek ESG akan memiliki kinerja keuangan yang lebih baik, termasuk kinerja saham di Bursa Efek Indonesia (BEI). (LK)