Berita Terbaru

API (Hong Kong) Investment kini kendalikan 13% saham Bukalapak.com (BUKA)

26 Mar 2024 17:20

Investor asing API (Hong Kong) Investment Limited belanja 13,44 miliar saham perusahaan e-commerce PT Bukalapak.com Tbk (BUKA), Jumat (22/3). Transaksi yang dilakukan melalui dua sekuritas, yaitu Citibank, N. A. dan BUT Deutsche Bank AG, tersebut membuat API kini menjadi pemegang saham baru yang mengendalikan sekitar 13,04% saham BUKA.

API (Hong Kong) Investment kini kendalikan 13% saham Bukalapak.com (BUKA)

Paradiso Resources tambah lagi 16,5 juta saham di Bakrie Sumatera Plantation (UNSP)

25 Mar 2024 18:53

Setelah memborong hampir 17 juta saham PT Bakrie Sumatera Plantations Tbk (UNSP) pada hari bursa sebelumnya, kini Paradiso Resources Ltd menambah sekitar 16,5 juta saham lagi pada Kamis (21/3). Belanja yang digawangi oleh PT Samuel Sekuritas Indonesia tersebut membuat kepemilikan Paradiso atas UNSP naik dari 6,07% ke 6,73%. Selanjutnya, investor asing Taiheiyo Cement Corporation menambah saham sebanyak 232.700 lembar di perusahaan industri bahan bangunan PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SMCB), sedangkan Bank of Singapore Limited membeli 20 ribu lembar saham perusahaan reasuransi PT Maskapai Reasuransi Indonesia Tbk (MREI).

Paradiso Resources tambah lagi 16,5 juta saham di Bakrie Sumatera Plantation (UNSP)

Prajogo Pangestu lepas 2 miliar saham Barito Pacific (BRPT)

20 Mar 2024 19:43

Pebisnis sekaligus pemilik Barito Pacific Group, Prajogo Pangestu, melepas 2 miliar lembar saham emiten di bidang energi dan industry PT Barito Pacific Tbk (BRPT), Jumat (15/3). Penjualan saham tersebut tercatat melalui dua sekuritas: PT Bahana Sekuritas dan PT BNI Sekuritas. Tadinya, Prajogo merupakan pemegang saham pengendali yang memegang sekitar 71,19% saham, tapi penjualan saham terbaru membuat kepemilikannya merosot ke 69,05%.

Prajogo Pangestu lepas 2 miliar saham Barito Pacific (BRPT)

Borong 171 juta saham, Zurich Assets kini pegang 6,74% Estee Gold Feet (EURO)

07 Mar 2024 13:58

Selasa (5/3), investor asing Zurich Assets International Ltd menjadi investor baru di PT Estee Gold Feet Tbk (EURO) dengan membeli 171,78 juta lembar saham lewat PT Danatama Makmur Sekuritas. Kepemilikan sebesar 6,74% atas perusahaan yang bergerak di industri pengisian jasa aerosol ini pun kini dipegang oleh investor asing tersebut.

Borong 171 juta saham, Zurich Assets kini pegang 6,74% Estee Gold Feet (EURO)

Bakrie Kalila Investment lepas 721 juta saham Energi Mega (ENRG), kini tinggal kendalikan 32%

27 Feb 2024 14:28

Jumat (23/2), PT Bakrie Kalila Investment melepas kepemilikan atas 721,15 juta lembar saham PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG), sebuah emiten yang bergerak di bidang eksplorasi dan perdagangan migas. Penjualan saham tersebut dilakukan melalui dua perusahaan sekuritas, yaitu PT Panin Sekuritas Tbk dan PT RHB Sekuritas Indonesia, dan langsung membuat presentase kepemilikan Bakrie Kalila turun dari 35,67% ke 32,76%.

Bakrie Kalila Investment lepas 721 juta saham Energi Mega (ENRG), kini tinggal kendalikan 32%

Investor Singapura, First Fortuna Holdings, borong 452 juta saham Wijaya Cahaya Timber (FWCT)

16 Feb 2024 10:15

Selasa (13/2), investor asing First Fortuna Holdings Pte menjadi pemegang saham baru di PT Wijaya Cahaya Timber Tbk (FWCT). Sekitar 452,25 juta lembar saham diborong oleh investor asal negeri Singa ini, yang lalu menghadiahkannya kendali atas 24,12% saham di perusahaan kayu lapis tersebut. Transaksi pembelian saham ini dilakukan oleh First Fortuna melalui PT BCA Sekuritas.

Investor Singapura, First Fortuna Holdings, borong 452 juta saham Wijaya Cahaya Timber (FWCT)

Taobao China lepas 16,2 miliar saham GOTO

14 Feb 2024 15:14

Saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dilepas dalam jumlah fantastis oleh beberapa investor asingnya, pada Rabu (7/2). Taobao China Holding Limited, perusahaan online shopping platform yang berbasis di Tiongkok, menjual 16,2 miliar saham GOTO, dengan sisa kepemilikan sebesar 7,37%. Selanjutnya, GOTO Peopleverse Fund melepas 34,22 juta lembar GOTO, dan diikuti oleh SVF GT Subco (Singapore) Pte Ltd yang menjual 2,91 juta lembar.

Taobao China lepas 16,2 miliar saham GOTO

520 juta saham Hassan Boga (NAYZ) beralih ke Asia Intrainvesta

14 Feb 2024 15:11

Selasa (6/2), sebanyak 520 juta saham produsen bubur bayi PT Hassana Boga Sejahtera Tbk (NAYZ) beralih ke PT Asia Intrainvesta melalui transaksi pembelian saham. Asia Intrainvesta sebelumnya telah memegang 720 juta lembar NAYZ, sehingga transaksi ini membuat kepemilikannya tercatat sebanyak 1,24 miliar, atau naik sekitar 20% ke posisi 48,63%. Saham tersebut diambiil alih dari pemegang saham lainnya, yaitu PT Hassana Investa Utama, yang lalu mencatat penurunan kepemilikan ke angka 7,84%. Transaksi-tranksaksi tersebut dilakukan kedua investor melalui perusahaan sekuritas PT Indo Capital Sekuritas.

520 juta saham Hassan Boga (NAYZ) beralih ke Asia Intrainvesta

Sambut investor baru, Buana Lintas Lautan (BULL) dapat suntikan dana dari KB Valbury Sekuritas

01 Feb 2024 11:57

PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL), perusahaan yang bergerak di jasa pelayaran lokal dan luar negeri, kembali menyambut investor baru pada Senin (29/1). PT KB Valbury Sekuritas baru saja melakukan pembelian saham baru BULL sebanyak 810 juta lembar dan kini mengontrol 5,74% saham perusahaan tersebut. Daftar pembelian saham lalu dilanjutkan oleh PT Artalindo Semesta Nusantara yang membeli 16,99 juta lembar saham perusahaan perdagangan dan persewaan alat komunikasi PT Yelooo Integra Datanet (YELO).

Sambut investor baru, Buana Lintas Lautan (BULL) dapat suntikan dana dari KB Valbury Sekuritas